Review Gionee Elife S Plus

Review Gionee Elife S Plus - kali ini kami akan memberiakan informasi Review Gionee Elife S Plus.
Gionee Elife S Plus yang membidik pasar kelas menengah kabarnya akan segera diluncurkan di India. Gionee sendiri sudah merilis beberapa teaser untuk smartphone bongsor tersebut.

Gionee Elife S Plus
Gionee Elife S Plus kabarnya akan dijual dengan harga $260 atau sekitar Rp 3,5 jutaan. Smartphone ini memiliki penampilan yang bisa dibilang terkesan biasa saja. Bagian luarnya dibalut casing plastik dengan finishing glossy. Bodynya terasa agak licin saat dipegang.

Spesifikasi Gionee Elife S Plus


Gionee Elife S Plus ini memiliki spesifikasi yang cukup gahar. Di sektor layar, smartphone bongsor ini membawa layar sentuh yang berukuran 5,5 inci. Layar HD 1280 x 720 piksel tersebut mangandalkan panel AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) kapasitif dan memiliki kerapatan piksel 267 piksel per inci. Layar tersebut juga sudah dilapisi Gorilla Glass 3.
Gionee Elife S Plus sendiri menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka Amigo OS. Smartphone buatan vendor asal Tiongkok ini memiliki kinerja yang sangat baik. Dapur pacu yang dimiliki smartphone ini ditenagai chipset MediaTek MT6753 yang membawa prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit 1,3GHz. Gionee juga menyematkan RAM berkapasitas 3 GB dan pengolah grafis Mali-T720MP3 untuk memperkuat kinerja dari prosesor 8 inti tersebut.
Smartphone terbaru dari Gionee ini memiliki ruang penyimpanan sebesar 16GB. Terdapat pula slot microSD yang dapat digunakan untuk ekspansi memori hingga 128GB. Di sektor konektivitas terdapat banyak fitur-fitur pendukung seperti 4G LTE, Bluetooth, port USB Type-C dan lain-lain.
Smartphone Gionee Elife S Plus ini didukung baterai berkapasitas 3150mAh dan memiliki kamera utama yang menggunakan sensor BSI (BackSide Illuminated) dengan aperture f/2.2. Kamera tersebut hadir dengan resolusi 13 megapiksel dan dilengkapi fitur LED flash. Elife S Plus juga memiliki kamera depan beresolusi 5 megapiksel yang mampu mengakomodasi keperluan video call ataupun foto selfie.
Seperti yang terlihat, Gionee Elife S Plus memiliki beberapa hal yang cukup menarik di beberapa sektor, seperti sektor dapur pacu dan sektor kamera.